Selasa, 11 Maret 2014

Rumah, seharusnya menjadi sebuah tempat paling nyaman di dunia untuk tinggal. Bahkan beberapa istilah dan judul film menegaskan semua itu, seperti Rumahku Surgaku atau Rumahku Istanaku. Ketika kita mendengar kata Surga atau Istana, maka yang ada di dalam pikiran kita adalah semua tempat yang luar biasa indah dan nyaman.

Tapi tidak dengan beberapa rumah di bawah ini. Rumah-rumah ini sepertinya terwujud dari ide-ide gila atau bahkan konyol. Tapi tidak bisa dipungkiri, hal itu sangat luar biasa. Oke, langsung aja gan cekidot Desain Rumah Paling Unik dan Paling Aneh di Dunia yang berikut ini:


Kettle House di Texas, Amerika ini tidak hanya terlihat seperti ceret tapi bagian bagiannya juga terlihat menyatu.

Stone House atau Rumah Batu ini berada di Portugal. Ini adalah salah satu contoh terbaik dalam pemanfaatan unsur-unsur alam oleh manusia. Dan yang sangat mengejutkan dalam batu itu benar-benar tinggal sebuah keluarga.

Crooked House atau Rumah Bengkok diakui sebagai contoh salah satu arsitektur terbaik yang pernah dibuat. Struktur kurva menjadikannya salah satu rumah yang paling luar biasa dan paling unik di dunia.

Rumah Cubic dari Rotterdamn, Belanda, adalah gabungan dari beberapa rumah yang menyatu membentuk geometri kubus. Faktor luar biasa di sini adalah bagaimana mengelola rumah-rumah itu agar tidak jatuh.

Dome House di Flora, Amerika Serikat adalah sebuah rumah putih yang terlihat sangat menyenangkan dan nyaman dengan beberapa arsitektur kubah yang luar biasa.

Cob House dari Vancouver, Kanada ini murni terbuat dari campuran tanah liat, pasir, jerami dan air.

Hole House atau Rumah Lubang dari Texas, Amerika. Ada dua kemungkinan, antara seni arsitektur yang luar biasa atau akibat dari kecelakaan yang mengerikan. Apapun itu, pintu rumah yang lebih mirip lubang hitam ini pastinya luar biasa.

Terlihat seperti seorang penggemar berat dongeng ya? Shoe House ini berasal dari Pennsylvania, Amerika Serikat. Seperti namanya, bentuknya menyerupai sepatu dalam semua aspek kecuali bahwa tali sepatu yang hilang.

Rumah UFO di Taiwan mirip dengan pesawat Alien dalam film-film, tapi tentunya rumah ini dibuat dan ditinggali manusia. Sebuah rumah dengan desain yang sama ada di Cina juga.

Pickle House di Minnesota, Amerika Serikat ini memang unik. Bentuknya sangat mirip dengan tong atau drum minyak tanah.

Rumah dengan desain seperti toilet ini terletak di Suwon, Korea Selatan, rumah toilet ini oleh orang Korea dikenal sebagai "Haewoojae". Rumah itu dibangun oleh Sim Jae-bebek, yang merupakan chairman dari Inaugural General Assembly of the World Toilet Association.

Rumah dari Lucas Longo, berbentuk bulat merah dan terletak di Sao Paulo, Brasil. Rumah tersebut memiliki tiga tingkatan, yang semuanya terhubung melalui jalan spiral. Semuanya perabotan yang ada di dalam rumah ini, termasuk pintu dan jendela berbentuk membulat.

Dibangun oleh Jim dan Linda Onan pada tahun 1977 di atas sebuah mata air alami di Wadsworth, Illinois. Rumah ini terbuat dari emas 24 karat. Struktur tri- piramida yang berada di samping rumah berfungsi sebagai garasi dari tiga buah mobil. Sedangkan patung Ramses-II berdiri layaknya penjaga di luar rumah.

Rumah ini bangun oleh Simon Dale di Wales, Inggris. Disebut rumah Hobbit karena bentuknya mirip seperti rumah orang-orang suku hobbit seperti di film-film.

Rumah UFO berwarna putih ini terletak di Chattanooga, Tennessee. Rumah tersebut dibangun pada tahun 1970 oleh Curtis W. King. Rumah unik ini sudah dilengkapi dengan tangga yang bisa ditarik, mirip seperti tangga pada kapal UFO di film-film. Memiliki tiga kamar tidur, dua kamar mandi dan interior retro-futuristik.

Rumah yang unik ini dirancang oleh pengusaha Polandia, Daniel Czapiewski sebagai simbol "pelanggaran terhadap kemanusiaan". Dibangun di desa Szymbark, Polandia rumah tersebut kini berfungsi sebagai daya tarik wisata. Seperti terlihat pada gambar di atas, ada beberapa wisatawan yang sedang berkunjung ke rumah tersebut.

Bubble House yang diracang oleh seorang arsitek bernama Antti Lovag telah ditetapkan sebagai sebuah monumen bersejarah oleh Kementerian Kebudayaan Perancis.

Rumah unik yang digagas oleh Lukas dan Debbie Everingham ini terletak dekat kota Taree Australia. Rumah ini memeiliki desain yang sama di semua sisi dan dapat berputar 360 derajat. Perputaran rumah ini digerakkan oleh dua buah motor berkekuatan 500-watt serta 32 outrigger wheels. Waktu yang dibutuhkan untuk perputaran penuh sekitar setengah jam pada pengaturan tercepat. Jadi, tidak akan membuat pusing orang-orang yang tinggal di rumah itu.

Arsitek Bart Prince membangun rumah unik ini sebagai tempat tinggal pribadi untuk dirinya sendiri pada tahun 1983 di Albuquerque, New Mexico.

Rumah unik ini dirancang oleh John Dobbins dan dibangun di Glendora, New Jersey pada 1947. Desainnya sangat mirip dengan Sphere House. Rumah yang awalnya disebut sebagai Rumah toples ini memiliki 3 lantai yang masing-masing dihubungkan dengan tangga spiral.

SUMBER

1 komentar :

  1. thank nicce infonya, jangan lupa kunjungi balik web kami http://bit.ly/2xJx72a

    BalasHapus